Hari yang ditunggu pun tiba.
Berhubung di kelas banyak yang memiliki ponsel, dengan baik hati mereka meminjamkannya untuk membantuku. Ah, baiknya~
Telepon pertama dengan menggunakan ponsel JungGiGo. Aku menyukainya dalam hati karena kami sudah sangat dekat. Aku rasa juga mungkin ia memendam rasa cinta yang sama.
Panggilan pertama tak diangkat.
Kita coba beberapa kali. Memang, karena teman-temanku sangat baik hati, mereka beramai-ramai merelakan waktu istirahat hanya untukku. Terharunyaa T_T
Tak berguna. Kita langsung ganti ponsel lagi. Sempat beberapa kali, diangkat namun dimatikan.
Akhirnya, diangkat juga. Namun, SUARA PEREMPUAN !
"Woy, Hyunseung mana?"
"Ini siapa ya?"
"HEH, HYUNSEUNG MANA?"
Seketika dimatikan.
Kami mencoba lagi.
Diangkat. Nah kali ini baru si Hyunseung.
Berhubung aku tak jago bac*t, Dasom yang membantuku. Ia memaki-maki Hyunseung karena mungkin ia tahu betapa sakitnya hatiku disakiti oleh laki-laki itu.
Belum selesai dimaki, sudah dimatikan lagi.
Beberapa menit sebelum istirahat selesai, ia mengangkatnya lagi. Kali ini aku meminta temanku agar aku saja yang bicara, meski hanya beberapa kata.
"Hyunseung, lu suka kan sama Hyuna? Suka kan?"
Langsung kumatikan karena kelas segera dimulai. Ingin rasanya untuk menangis, meski belum putus sepenuhnya karena permintaan itu belum kulontarkan.