home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
LOUNGE
HOW IT WORKS
HOW TO BE DFF OF THE WEEK
TERMS OF USE
CONTACT US
  • Latest
  • Most Viewed
  • Most Loved
  • A-Z
  • My Fanfiction
  • My Subscriptions
  • My Subscribers
  • Create New Fanfiction
Fan Fiction > Running Out Of Time [END]

Running Out Of Time [END]

Share:
Author : SisiliaChia02
Published : 29 Apr 2016, Updated : 17 Feb 2017
Cast : Chou Tzuyu , Tuan Yi En
Tags :
Status : Complete
0 Subscribes |3242 Views |3 Loves
Running Out Of Time [END]
CHAPTER 8 : Must Go To School

 

Saat sedang melamun, ada yang mengetuk pintu kamarnya, dan tidak lain itu adalah zhengming kakak laki-lakinya yang menyuruhnya untuk makan malam.

“ya sebentar... “ucapnya sedikit berteriak dengan nada bicara yang santai

“aku tunggu diruang makan ...”ucap zhengming lagi dari luar kamar

“ya ... “balas singkat tzuyu kemudian merapikan berkas-berkas itu dan tidak lupa menutup kotak berisi permata itu dan dia menaruhnya di laci yang berada di bawah tv yang ditempel didinding.

 

Setelah selesai, tzuyu berjalan keluar meninggalkan kamarnya dan menuju ruang makan yang sudah ditunggu zhengming.

“makan dulu, aku hanya bisa membuatkan ramen... “ucap zhengming

“kamu kan tau aku tidak masak ..”sambung zhengming, tzuyu duduk dihadapan zhengming tanpa banyak bicara


Tzuyu mengambil sumpit dan mulai makan, begitu juga zhengming. Tapi sesekali zhengming melirik ke arah tzuyu.


Zhengming merasa ada hal yang ganjil dari tzuyu, zhengming menghentikan makannya.

“ada apa denganmu ..?”suara zhengming memecah keheningan, tzuyu pun berhenti makan dan menoleh ke arah zhengming


“tidak apa-apa ..”jawab singkat tzuyu kemudian melanjutkan makan lagi

“apa kamu marah dengan ku ..?”tanya zhengming perlahan


“hah ..?marah untuk hal apa ..?”tanya tzuyu kembali berhenti makan dan menatap zhengming bingung

“mungkin dengan ucapanku tadi sore sewaktu ditaman tadi ... hmm “ucap zhengming yang merasa sedikit takut adiknya marah.


“ah tidak kok..”ucap tzuyu mencoba tersenyum tipis

“aku hanya sedang tidak jelas ..”sambung tzuyu


“tadi paman king mengirimi aku email ...”ucap zhengming

“email apa ..?”tanya tzuyu seraya makan ramen itu


“dia bilang ....”zhengming menggantungkan kalimatnya


Tzuyu yang masih makan dia juga menunggu apa yang akan diucapkan oleh zhengming.

“paman king bilang apa ..?”tanya tzuyu menengok ke arah zhengming


“kamu disuruh belajar bahasa korea... dan ...”zhengming menggantungkan kalimatnya lagi

“apa ..?belajar bahasa korea ...?”tanya tzuyu sedikit kaget dan zhengming hanya menganggukkan kepalanya

“katanya agar kamu bisa berinteraksi dengan orang yang ada di korea, jadi akan mempermudah ...”


“ya aku tau ...”potong tzuyu pelan kemudian memutar-mutar sumpit di dalam mangkok ramen

“dan apa tadi ..?”tanya tzuyu kembali menolehke arah zhengming


“dan paman king dan papa sudah membuat keputusan akan menyekolahkan kamu ...”jawab zhengming

“karena bagaimana pun juga kamu butuh sekolah menuntut ilmu ...”sambung zhengming, tzuyu hanya menghela nafasnya pelan


“apa aku harus melakukannya ...?”tanya tzuyu menatap serius zhengming

“ya mungkin ...”jawaban zhengming


“haish, jawabanmu sangat tidak memberikan saran ... “keluh tzuyu

“aku takut salah memberikan saran, nanti yang ada kamu marah-marah denganku lagi ...”ucap zhengming, tzuyu kembali menghela nafas pelan


“ya sudah aku akan bersekolah, tapi paling tidak aku sudah bisa berbahasa korea dulu .. “ucap tzuyu


“hummm ya , aku akan membantumu untuk mencari tempat les berbahasa korea ya ..”ucap zhengming tersenyum lebar, tzuyu menganggukkan kepalanya diiringi dengan senyum yang merekah


“ayo kita lanjutkan makannya ... “ucap tzuyu


Mereka pun kembali melanjutkan makan, dan zhengming yang mencuci piring bekas mereka makan.

 

Tampak tzuyu sedang duduk ditaman belakang rumah itu, zhengming berdiri di dekat pintu ke arah taman, dia memperhatikan punggung tzuyu.

“pasti dia kesepian disini, tidak bisa pergi bermain kemana-mana ...”ucap zhengming dalam hati dengan tatapan sedih


“dia pasti kangen papa ... “sambung zhengming lagi dalam hati kemudian dia berjalan menghampiri tzuyu

 

Zhengming duduk disamping kanan tzuyu.

“zhengming gege ..”ucap tzuyu menengok ke arah zhengming dan tersenyum


“kamu tidak tidur ..?”tanya zhengming, tzuyu menggelengkan kepalanya

“aku tidak mengantuk ...”ucap tzuyu kemudian memandang langit malam yang cerah


“apa kamu rindu dengan papa ..?”tanya zhengming, tzuyu menengok ke arah zhengming

“ya .. aku rindu papa ..”jawab tzuyu dengan ekspresi wajah yang sedih


Zhengming merangkul pundak tzuyu dan tersenyum ke arah tzuyu.

“sudah jangan terlalu banyak sedih lagi ya... “ucap zhengming

“papa melakukan semua ini demi kebaikkan kita ... “sambung zhengming


“papa tidak mau kita terluka karena musuh papa ...”ucap zhengming mencoba menghibur

“ketika semua masalah selesai, pasti kita akan kembali ke hongkong, dan hidup bahagia lagi seperti semula ... “sambung zhengming


“apa kamu pernah menyesal pernah lahir kedunia ini ..?”tanya tzuyu menengok ke arah zhengming

“kenapa bertanya seperti itu ...?”tanya zhengming


“ah sudahlah lupakan pertanyaan ngaco diriku ..”ucap tzuyu kemudian bangkit dari duduknya


“ayo kita masuk kedalam, hari semakin malam ..”ucap tzuyu melihat jam ditangannya

“sudah jam setengah dua belas, waktunya tidur ... malam semakin dingin ..”sambung tzuyu kemudian berjalan

 

Zhengming menengokkan kepalanya dan memperhatikan tzuyu yang berjalan untuk masuk kedalam rumah, tzuyu berhenti melangkah dan membalikkan badannya.

“ayo masuk, kamu tidak mau tidur ..?”tanya tzuyu

“memangnya kamu tidak mengantuk ..?”tanya tzuyu lagi

Zhengming tidak menjawab apapun dia pun bangkit dari duduknya dan berjalan menghampiri tzuyu dan merangkulnya.

“ayo kita istirahat ..”ucap zhengming tersenyum ke arah tzuyu dan mereka masuk kedalam rumah dan menuju kamar mereka masing-masing dan pergi tidur.

--- 

Tzuyu tampak rapi dengan celana jeans dan kemejanya , tzuyu memakai sepatu ketsnya, dan tampak dia sedang menunggu zhengming.


Tak lama zhengming keluar dari kamarnya dan menghampiri tzuyu.

“apa kamu menunggu lama ..?”tanya zhengming

“hm tidak terlalu kok ..”ucap tzuyu kemudian berdiri


“ayo kita berangkat sekarang ... “sambung tzuyu kemudian menggandeng tangan zhengming dan zhengming tersenyum ke arah tzuyu begitu juga dengan tzuyu

 

Mereka keluar dari rumah dan pergi ke sembarang tempat.

Mereka menyusuri jalan hanya berdua, mereka pun merasa bingung harus kemana, dan mereka sudah sangat jelas kalau kesasar.


Tak lama mereka memasuki suatu tempat cukup lama mereka disana.


Beberapa jam kemudian mereka keluar dari tempat itu, tzuyu tampak membawa tas jinjing, dan sepertinya tzuyu mengikuti kelas bahasa korea. Ya sesuai apa yang diinginkan oleh chou lei.

 

Beberapa minggu kemudian

 

Hari-hari tzuyu dan zhengming hanya dihabiskan berdua saja, mereka sudah seperti orang yang sedang berbulan madu, kemana-mana selalu berdua.


Setiap senin, rabu dan sabtu tzuyu selalu mengikuti kelas bahasa korea untuk memperdalam penguasaan bahasa korea, dan sepertinya tzuyu mulai mahir dalam berbahasa korea.


Tapi dia sejujurnya sudah sangat bosan menjalani kehidupan seperti ini di seoul, korea selatan. Bangun pagi dia pergi mandi lalu sarapan, lalu kembali ke kamar, menonton televisi atau bermain game.


Tzuyu dan zhengming adalah tipe orang yang tidak betah dirumah, tapi kali ini mereka hanya berdiam diri saja.


Apa yang harus dilakukan, haruskah keluar dari rumah ? kemudian mencari teman sebaya yang bisa diajak bicara. Oh Lord ini sangat membosankan , tzuyu yang malam itu sedang mengikuti kelas bahasa korea.


Hari semakin malam, tapi belum ada tanda-tanda kelas itu selesai. Guru yang mengajar pun hanya terus-terusan mengajar dan memberikan latihan.


Tzuyu hanya memutar-mutar bolpointnya, berharap pelajaran segera usai.


Tzuyu tiba-tiba mengangkat tangannya, guru yang mengajar menengok ke arah tzuyu

“ya tzuyu-ssi ada pertanyaan ..?”tanya guru menggunakan bahasa korea

“aku ingin ke toilet ... “ucap tzuyu dalam bahasa inggris


“ya silahkan ... “ucap guru itu

“oke, gamsahamnida ... “ucap tzuyu kemudian berjalan keluar dari kelas


“tzuyu-ssi ... “panggil guru itu yang membuat langkah tzuyu terhenti di depan pintu kelar


Tzuyu menengok kebelakang

“ya ada apa seonsaengnim ..?”tanya tzuyu

“lain kali gunakan bahasa korea jika ingin meminta sesuatu ...”jawab seonsaengnim

“agar terbiasa ... “sambung seonsaengnim


“ah, okey ... mianhae... “ucap tzuyu

“yasudah sana ke toilet, jangan lama-lama .. “ucap seonsaengnim


Tzuyu pun keluar dari kelas tanpa basa basi apa-apa.

“ah sangat membosankan ...”ucap tzuyu yang berjalan menghampiri seseorang, yup itu adalah zhengming.


Zhengming menengok kearah tzuyu.

“sudah selesai ..?”tanya zhengming

“lama sekali ... tumben ..”sambung zhengming


“apanya yang selesai, pelajaran itu belum selesai ... “ucap ketus tzuyu seraya meniup poninya

“lalu ..?”tanya zhengming

“lalu apanya ..?”tanya tzuyu sedikit bingung


“kenapa kamu ada disini ...”ucap zhengming

“ooooo “tzuyu hanya membulatkan bibirnya


“aku bosan dikelas jadi aku ijin ke toilet saja ... “ucap tzuyu


“sudah sana kembali ke kelas ... “suruh zhengming


“ah malas ... “ucap tzuyu kemudian merapikan rambutnya yang diacak-acak zhengming


“cepat sana kamu kembali kekelas ... “ucap zhengming seraya mendorong punggung tzuyu agar berjalan


“oke oke ... “ucap tzuyu sebal kemudian kembali kekelas

 

Sesampainya dikelas ternyata kelas sudah tidak ada gurunya lagi, dia menaikkan satu alisnya ke atas, kemudian berjalan ke tempat duduknya.

“kemana jihyo seonsaengnim ..?”tanya tzuyu menengok keteman sebangkunya


“sudah selesai ... “ucap temannya yang dari tampangnya tidak seperti orang asia


Tzuyu merapikan buku-bukunya, dan mereka keluar dari kelas bebarengan.


Tzuyu tampak sibuk dengan rambutnya dan tidak ada pembicaraan lebih diantara mereka berdua.


“oh ya tzuyu-ssi ...”panggil gadis itu

“ya kenapa elizabeth ..?”tzuyu menengok ke arah gadis itu


“kemarin-kemarin kamu bilang kalau sudah bisa belajar bahasa korea kamu ingin bersekolah di seoul kan ..?”tanya elizabeth, dan tzuyu hanya menganggukan kepalanya sekali


“kenapa ..?”tanya tzuyu


“apa kamu sudah menemukan sekolahnya ...?”tanya elizabeth, tzuyu tampak bingung dengan ucapan elizabeth dalam bahasa korea


Elizabeth mengatakann pertanyaannya dalam bahasa inggris.

“belum, aku masih bingung ..”jawab tzuyu mengalihkan pandangan ke arah lain


“hmmm mungkin aku akan cari-cari nama sekolah dari internet saja ...”sambung tzuyu seraya memiringkan kepalanya sedikit


“memangnya kenapa ..?”tanya tzuyu lagi seraya menengok ke arah elizabeth


“ah tidak apa-apa ... “jawab elizabeth

“aku memiliki saran sekolah yang bagus untukmu ... “sambung elizabeth dengan senyum lebar


“hmmm .. apa ..apa ..?”tzuyu sedikit antusias


“School of Performing Arts .... “ucap elizabeth

“atau sopa .. ya kamu coba cari di gugel saja iseng-iseng ...”sambung elizabeth


“hmmm .. okey nanti aku akan coba iseng-iseng cari infonya .. “ucap elizabeth

 

Tzuyu menengok ke arah zhengming yang sudah menunggu dia, zhengming melambaikan tangan kemudian disambut oleh tzuyu.

“aku pulang duluan ya , zhengming gege sudah menunggu ku ... “ucap tzuyu


“ya .. hati-hati ya ... “ucap elizabeth

 

Tzuyu pun pulang kerumahnya bersama zhengming dengan berjalan kaki berduaan.

--- 

Tzuyu sedang duduk bersila disofa sambil menaruh laptopnya diatas pahanya.

“apa yang sedang kamu lakukan ...?”tanya zhengming seraya mengintip ke layar laptop kemudian dia meminum minuman yang dia bawa


“hmmm aku sedang mencari sekolah yang bagus ...”jawab tzuyu yang matanya masih fokus mencari

“oooo ...”zhengming hanya membulatkan bibirnya


“sekolah ini bagus tidak ..?”tanya tzuyu menengok ke zhengming seraya menunjuk layar laptop


Zhengming menengok ke layar laptop.

“ah aku tidak mengerti tulisannya ...”ucap zhengming kemudian meyeruput minumannya lagi


“ini sekolah yang bagus, dan aku diusulkan oleh elizabeth ...”ucap tzuyu

“elizabeth temanmu itu ..?”tanya zhengming dan tzuyu hanya menganggukan kepalanya

 

“tapi sepertinya mahal deh, cari saja 10 sekolah termurah di seoul ... haha “canda zhengming yang mendapatkan tatapan sebal dari tzuyu


“hahahaha aku hanya bercanda tzuyu ... “ucap zhengming terkekeh kemudian mengacak poni rambut tzuyu

“terserahmu saja mau sekolah dimana ..”sambung zhengming


“uhmmm ... ini sekolah bagusss ...”ucap tzuyu menunjuk layar laptopnya lagi, zhengming hanya mengacungkan jempolnya sambil tetap minum


-To Be Continue-

‘Apakah tzuyu jadi bersekolah di sekolah yang disarankan oleh elizabeth’

POPULAR FANFICTION

BERITA PILIHAN

COPYRIGHT 2024 DREAMERS.ID PUBLISHED BY DREAMERS NETWORK